# Tags
#Bisnis

Mewujudkan Mimpi Indosat Ooredoo jadi Operator Digital Terdepan

Milenial dan internet merupakan dua hal tidak terpisahkan. Konten internet dengan kreativitas dan kreasinya banyak didominiasi oleh anak muda. Tidak dapat dipungkiri bahwa saat ini generasi millenial semakin ulet dalam mengembangkan berbagai usaha di bidang bisnis kreatif, mulai dari kuliner hingga fashion. Dominasi generasi milenial dalam bisnis kreatif di Indonesia terlihat dari besarnya jumlah rataan generasi milenial yang menjalankan bisnis kreatif saat ini.

Situasi ini pun menjadi ladang persaingan dari seluruh operator seluler di Indonesia dalam mengembangkan layanan digital. Sengitnya persaingan di industri telekomunikasi mobile di Indonesia, pada akhirnya berujung pada negative growth pada akhir 2018 sebesar -6,4%. Ini adalah kali pertama industri telekomunikasi mobile tumbuh minus, sejak teknologi itu masuk ke Indonesia pada 1983. Kondisi tersebut dipicu generasi milenial yang menginginkan layanan baru bersifat digital.

Tuntasnya program registrasi pra-bayar pada 2018, membuat strategi operator berubah. Operator lebih fokus pada jualan yang produktif, agar bisa mendapatkan revenue yang maksimal dari high value costumer. Mereka tak lagi jor-joran mengejar pelanggan baru, yang kebanyakan tergolong butterfly costumer. Yaitu, pelanggan yang mudah berpindah hanya karena iming-iming bonus data.

Meski menyisakan ruang pertumbuhan yang sempit, persaingan memperebutkan pelanggan sesungguhnya masih terbuka. Meroketnya konsumsi data, menunjukkan bahwa era second curve telah dimulai, menggantikan basic service (SMS dan voice) yang semakin menurun sejak beberapa tahun terakhir.

Di sisi lain, tumbuhnya generasi muda khususnya Gen Z yang doyan dengan hal-hal dan kebiasaan baru, membuat segmen pasar ini terbuka lebar. Namun untuk menggaet kelompok ini, terbilang tidak mudah. Pasalnya, Gen Z sekarang sangat tidak mau bergantung dan diatur dengan produk yang sudah ada. Mereka ingin menentukan sendiri, butuhnya apa dan kemudian memilih produknya, yang kita kenal dengan layanan digital.

Menyadari betapa layanan digital akan menjadi trend, dan operator selular akan berkompetisi dalam mengincar pelanggan baru lewat kanal digital, Indosat Ooredoo ternyata sudah mempersiapkan fondasinya sejak tahun 2015. Fondasi layanan digital tersebut di tahun 2015 lalu digagas lewat “Mimpi Indosat Ooredoo menjadi Operator Digital Terdepan” yang disampaikan langsung Alexander Rusli selaku Presiden Direktur dan CEO Indosat Ooredoo ketika itu.

Visi menjadi operator digital terdepan tersebut ternyata tidak hanya semboyan belaka. Terbukti sejak mimpi’tersebut dicanangkan, secara berkesinambungan Indosat Ooredoo meluncurkan beragam layanan digital, baik untuk memudahkan aktivitas masyarakat maupun memperlancar aktivitas bisnis di Indonesia.

Demi meraih mimpi tersebut, Indosat Ooredoo pun menyiapkan langkah-langkah strategis. Salah satunya, meningkatkan variasi layanan digital dan touchpoint lain yang akan membuat pelanggannya lebih mudah mengakses perusahaannya, dan juga menghasilkan aplikasi-aplikasi baru yang bersifat digital.

Dompetku Nusantara
Pada Februari 2016, Indosat Ooredoo memperkenalkan Dompetku Nusantara. Layanan tersebut memudahkan pengguna di wilayah pedalaman untuk menabung, setor tunai maupun tarik tunai. Tidak hanya itu, layanan ini juga sangat mendukung untuk pembayaran cicilan, pinjaman, investasi reksadana, serta asuransi (pembelian polis dan klaim). Lebih rinci, Dompetku Nusantara menawarkan 4 (empat) fitur sekaligus yaitu Tabungan Mikro dimulai dari sepuluh ribu rupiah sampai dua puluh juta rupiah, Pinjaman Mikro dimulai dari dua juta seratus ribu rupiah, Asuransi Mikro mulai dari sepuluh ribu rupiah dan kemudian pada tahap berikutnya yakni layanan Investasi Mikro mulai dari seratus ribu rupiah.

Layanan Dompetku Nusantara merupakan layanan keuangan pertama dan terlengkap yang hadir untuk melayani seluruh masyarakat di pelosok nusantara Indonesia dengan menggunakan semua nomor seluler apapun.

Tahun 2019, lewat produk IM3 Indosat Ooredoo meluncurkan sebuah layanan yang memungkinkan pelanggan untuk memesan kartu prabayar melalui website im3.do/shop. Layanan baru yang dikeluarkan Indosat Ooredoo bertujuan untuk menambah jumlah pelanggan Indosat di sisa tahun ini 2019, khususnya dari kalangan milenial. Layanan digital sudah bukan barang baru bagi sebagian pengguna layanan telekomunikasi di Indonesia. Bahkan, penetrasi pengguna internet dan layanan digital di Indonesia akan terus meningkat sepanjang waktu.

iBot
Aplikasi ini merupakan asisten virtual yang dapat digunakan untuk mengotomasi percakapan online dan membuat kita dapat langsung berinteraksi melalui pelanggan melalui platform Artificial Intelligence (AI). Dengan berbagai keunggulannya, aplikasi ini dapat melayani pelanggan dengan cepat, meminimalisir biaya operasional, menyediakan layanan 24 jam, terintegrasi dengan layanan delivery dan payment gateway, dan disupport Artificial Intelligence (AI) dan Natural Language Processing (NLP)
Aplikasi Pajak Online

Kita juga dapat mendukung perkembangan bisnis kita dengan solusi otomatisasi pajak dari Indosat Ooredoo Business. Bekerja sama dengan Online Pajak, Indosat Ooredoo menghadirkan aplikasi pajak online untuk mempermudah aktivitas perpajakan perusahaan kita dengan lebih akurat dan efektif.

iAds
iAds adalah Pemenang Layanan Digital Terbaik 2021. iAds adalah solusi yang tepat untuk promosikan produk, jasa, atau kampanye melalui media digital agar lebih efektif, efisien, dan menarik. Layanan digital advertising yang dihadirkan Indosat Ooredoo Business ini memanfaatkan teknologi Augmented Reality (AR), interactive messaging, dan mobile video. Melalui iAds, kini promosi produk perusahaan jadi lebih tepat sasaran dan mudah diterima oleh target konsumen.

iManage
Aplikasi ini merupakan sebuah solusi perangkat lunak atau Software as a Service (SaaS) untuk memantau aktivitas bisnis di berbagai fungsi organisasi. Layanan ini menggunakan dashboard berbasis cloud yang terintegrasi untuk mengelola lebih banyak unit bisnis. Melalui perangkat lunak ini, para pelaku bisnis dapat memangkas biaya operasional hanya dengan satu aplikasi.

iKanvas
Aplikasi iKanvas adalah platform manajemen konten berbasis cloud yang menyediakan total solusi untuk perusahaan dalam mengirimkan pesan komunikasi secara interaktif dengan mudah, cepat, dan efisien. Platform Komunikasi & Messaging Berbasis Cloud Untuk Pembuatan & Distribusi Konten Digital

Deskripsi EduOnline
Aplikasi EduOnline sebuah solusi dari Indosat Ooredoo dalam mendukung pembelajaran secara online yang sedang diberlakukan pada masa sekarang. Dengan berbasis aplikasi, siswa bisa mengakses mata pelajaran lebih mudah, bisa dari mana saja, dan harganya terjangkau.

Memiliki sistem Virtual Classroom yang bisa memperlihatkan kegiatan belajar-mengajar digital secara virtual. Sistem ini cocok untuk administrator, pendidik, siswa/pelajar dan orang tua, paket pajak online.

Aplikasi ini memiliki sejumlah keunggulan. Dilengkapi papan tulis, siswa dan guru bisa menulis di papan tersebut agar memudahkan interaksi dua arah seperti di sekolah. Selain itu, harga sangat terjangkau, dimulai dari Rp7.500 per siswa setiap bulan.

Juga bisa mengatur fitur pembahasan materi dan ujian (durasi ujian bisa diatur), memudahkan siswa dan pengajar untuk melaksanakan kegiatan bersekolah. Kemudian kita tidak memerlukan biaya instalasi, cukup meng-install aplikasi EduOnline.

MPWR
Tak mau ketinggalan dengan para kompetitornya yang menghadirkan layanan seluler prabayar secara digital, Indosat Ooredoo pun merilis layanan serupa yakni bernama MPWR (dibaca: Empower), yaitu aplikasi Digital Lifestyle Telco yang hadir untuk memberikan pengalaman lebih dari sekedar memiliki nomor baru.

MPWR memberikan kemudahan untuk memenuhi semua kebutuhan digital dan lifestyle dalam satu aplikasi termasuk kekuatan untuk mendapatkan promo sesuai kesukaan, kekuatan untuk memilih paket data sesuai kebutuhan, kekuatan untuk mengatur pemakaian, hingga menghubungkan pelanggan dengan ratusan brand lifestyle favorit.
Enaknya, MPWR tidak mensegmentasi pengguna dengan berapa banyak pulsa dan paket kuota internet, tetapi memberikan kekuatan penuh kepada pelanggan untuk dapat memilih apa yang mereka inginkan sesuai kebutuhan, preferensi, dan aspirasi mereka.

MyIM3
Aplikasi MyIM3 merupakan aplikasi telekomunikasi dengan rating paling tinggi di Market place dengan rating 4,5. Menghadirkan kemudahan akses layanan bagi pelanggan Indosat Ooredoo, Aplikasi MyIM3 telah didownload lebih dari 10 juta kali daan mendapatkan 1,3 juta review dari penggunanya. Kini aplikasi myIM3 sudah memiliki banyak pilihan hiburan seperti myIM3 Games Club, di mana pelanggan dapat bermain game langsung di dalam aplikasi, berkompetisi dengan teman melalui leaderboard, dan memenangkan hadiah menarik.

Mobile Data Plan
Indosat ooredoo berkolaborasi dengan Google dan Facebook untuk hadirkan layanan digital yang baik, ada lebih dari 300 ribu pelanggan Indosat Ooredoo telah menggunakan akses Mobile data untuk mengakses beragam aplikasi google dan membeli paket data.

Snapchat Special Package
Indosat Ooredoo menjadi operator Indonesia pertama yang bekerjasama dengan snapchat. Hingga kini tercatat ada sekitar 2 juta pengguna snapchat di jaringan Indosat Ooredoo.

iDok merupakan sebuah platform dengan teknologi yang dapat memudahkan pasien melakukan konsultasi dengan dokter secara online hingga melakukan pemesanan dan pengiriman obat sampai ke rumah pasien. Sementara Smart Asset merupakan layanan manajemen aset Cold Chain untuk membantu operasional bisnis dari perusahaan manufaktur dan logistik untuk menjaga kualitas produk selama pengiriman dan penyimpanan.

iDok
Untuk menghadapi dampak besar perubahan akibat pandemi, seluruh sektor industri perlu beradaptasi dengan memanfaatkan teknologi digital yang tepat. Untuk itu kami menghadirkan inovasi iDok dan Smart Asset yang dapat bermanfaat bagi pelaku bisnis untuk mengurangi biaya operasional serta mendukung produktivitas demi mendapatkan high returns on investment. Indosat Ooredoo berpegang pada prinsip Creating Value Together, karena dengan memberikan pelayanan terbaik dan cepat beradaptasi terhadap kebutuhan pelanggan adalah kunci kesuksesan

Layanan iDok dihadirkan sebagai one stop healthcare application platform bagi industri layanan kesehatan yang memiliki teknologi untuk membantu digitalisasi operasional rumah sakit, mengurangi resiko masyarakat terpapar penyakit/virus, memfasilitasi kebutuhan konsultasi pasien-dokter, serta efisiensi biaya operasional.

Dari sisi pengguna iDok, nantinya di tahap awal mereka dapat merasakan fitur utama yaitu konsultasi langsung/telemedicine dengan Dokter di rumah sakit melalui aplikasi iDok, resep pengobatan dapat dipesan lalu diantar langsung ke tempat pasien, pengurusan administrasi tanpa perlu antri, serta berbagai info penting dari rumah sakit ke pasien.

Smart Asset
Selain itu Indosat Ooredoo Business juga menghadirkan Smart Asset, sebuah solusi IoT (Internet of Things) untuk manajemen dan monitoring aset dalam meningkatkan produktivitas dengan menyediakan laporan analisis yang dapat mendukung keberlangsungan perusahaan.

Smart Asset akan memastikan proses Cold Chain dari perusahaan dapat dimonitor dengan baik mulai dari berbagai aspek, diantaranya mengawasi parameter lingkungan seperti suhu dan kelembaban untuk mencegah kerusakan kualitas vaksin pada saat pendistribusian, mendapatkan update secara real-time terkait kondisi dari aset, lokasi, dan lainnya. Mengumpulkan data serta mendapat hasil laporan yang spesifik dan sesuai dari seluruh mesin sensor dan aset.

Memasuki tahun 2021, Indosat Ooredo menegaskan komitmennya untuk terus melayani kebutuhan digital masyarakat Indonesia. Tingginya permintaan layanan telekomunikasi di masa pandemi membuat manajemen memilih untuk tetap fokus mengembangkan jaringan 4G ke seluruh pelosok Indonesia, terutama di luar Pulau Jawa.

iSOC
Kebutuhan layanan digital dan telekomunikasi selama pandemi meningkat, karena banyak masyarakat yang harus bekerja dari rumah serta anak-anak sekolah dari rumah. Jadi Indosat terus melanjutkan berbagai inisiatif yang telah dilakukan sebelumnya. Sebagai trusted digital business partner yang berpengalaman, Indosat Ooredoo Business menghadirkan Internet Society (iSOC) Security dan layanan Hybrid Cloud yang didukung data centertier tiga.

Solusi tersebut hadir sebagai layanan pengelolaan sistem keamanan teknologi informasi perusahaan yang diatur dan dilindungi oleh managed security service provider. Menggunakan platform LogRhythm sebagai perangkat pendukung security information and event management (SIEM), iSOC Security mencakup implementasi berbasis cloud dan on-premises. Dengan begitu, iSOC Security dapat merespons dengan aktif bila terjadi ancaman siber.

Hybrid Cloud merupakan solusi menyeluruh dari layanan Hybrid dan Multi-Cloud yang memudahkan fleksibilitas pengaturan data bisnis. Solusi ini mencakup berbagai layanan, mulai dari data centeron-premises, public cloud, cloud connectivity, migration services, hingga total managed services. Lewat layanan tersebut, Indosat Ooredoo Business dapat membantu perusahaan dalam mengadopsi penggunaan public cloud berstandar global, seperti Amazon AWS, Alibaba Cloud, Google Cloud, dan MSFT Azure.

Kemitraan
Untuk memberikan layanan digital kepada pelanggannya, Indosat Ooredoo tentu tidak bisa bekerja sendiri. Comviva bersama Indosat Ooredoo pun menjalin kemitraan strategis. Kemitraan ini diharapkan akan dapat meningkatkan kapabilitas Indosat dalam menerapkan strategi marketing customer first perusahaan melalui pengimplementasian solusi analitik mutakhir berbasis teknologi artificial intelligence (AI) dan automasi strategi pemasaran.

Untuk pertama kalinya, Indosat juga menggelar solusi Comviva MobiLytix™ Loyalty and Rewards yang merupakan sistem Customer Loyalty & Value Management terintegrasi untuk mendukung program customer loyalty. Platform Realtime Marketing & Loyalty and Rewards merupakan solusi terbaik yang ada di industri saat ini untuk mendukung peningkatan kualitas dalam penerapan customer engagement, serta mendorong transformasi digital.

Indosat Ooredoo juga menjalin kemitraan strategis dengan Telenor Digital. Melalui kemitraan ini, Indosat Ooredoo akan menggunakan platform global Telenor Digital, Millom, untuk meluncurkan solusi digital baru yang dapat meningkatkan pengalaman pelanggan.

Dengan memanfaatkan platform Millom, Indosat Ooredoo dapat berinteraksi langsung dengan pelanggannya melalui platform digital yang digunakan saat ini. Jadi, Millom memungkinkan integrasi yang mulus antara ekosistem digital Indosat Ooredoo dengan sistem operasi maupun, seperti Facebook.

Lewat cara ini, Indosat Ooredoo dapat memperluas fitur layanan mandiri pelanggan, meningkatkan pengalaman pelanggan, sekaligus mengoptimalkan biaya penanganan. Platform ini juga memungkinkan pengalaman yang lebih personal dan memberikan penawaran lebih kontekstual pada pelanggan.

Bersama kemitraan ini, Indosat Ooredoo dan Telenor Digital juga telah meluncurkan Facebook Mobile Center. Kehadiran Mobile Center ini dapat membantu pelanggan operator yang identik dengan warna kuning ini membeli paket data tanpa perlu keluar dari aplikasi Facebook.

Indosat Ooredoo melanjutkan dukungannya untuk mendukung transformasi digital di sejumlah kota di Indonesia, yang dimuli dari Kota Surakarta sebagai kelanjutan dari peluncuran layanan 5G.Kerja sama berkelanjutan ini dinamakan Program Kampung Digital yang menghubungkan masyarakat dengan Pemerintahan Kota Surakarta melalui saluran informasi yang terpercaya.

Indosat Ooredoo mewujudkan Kampung Digital melalui instalasi ratusan perangkat layar pintar termasuk high speed modem dan paket data selama satu tahun, di posko RT serta balai desa. Sistem informasi digital tersebut terintegrasi ke banyak aspek bidang kebutuhan masyarakat kota seperti sosial, ekonomi, seni budaya, informasi dan kebijakan pemerintahan kota beserta jajaran dinasnya.

Indosat Ooredoo, meluncurkan implementasi komersial pertama segment routing pada IPv6 (SRv6) di Asia Tenggara untuk mendukung pengembangan layanan 5G di seluruh negeri. Bermitra dengan Cisco, Indosat Ooredoo mengubah infrastruktur transport miliknya menjadi jaringan transport 5G yang canggih, dapat diprogram, yang didukung oleh teknologi segment routing IPv6 (SRv6) dengan Network Slicing, yang memungkinkan jaringan 5G yang lebih simpel, scalable, agile dengan kehandalan tinggi untuk memenuhi kebutuhan pelanggan ritel dan segmen bisnis.

Teknologi baru ini diiringi pengembangan jaringan serat optik Indosat Ooredoo yang luas, akan mendukung pertumbuhan permintaan konsumsi data seluler dengan munculnya teknologi baru seperti cloud computing dan network Slicing. Fungsi SRv6 yang cerdas akan memungkinkan jalur routing deterministik untuk menjamin layanan on-demand berkualitas tinggi dan berlatensi rendah dengan konektivitas data yang lebih cepat dan terotomatisasi penuh yang diperlukan untuk melayani komunitas digital di seluruh Indonesia.

Selain itu, network slicing memungkinkan Indosat Ooredoo untuk membuat layanan digital baru untuk setiap pelanggan dengan mengaktifkan fungsi yang sesuai dengan kebutuhan masing-masing. Ini adalah langkah besar dalam membangun jaringan transport generasi selanjutnya yang dapat diprogram, siap untuk masa depan, scalable, dan mampu beroperasi otomatis dengan dukungan software defined network (SDN) dan fungsi routing cerdas Srv6.

Sejak awal diluncurkan, Indosat Ooredoo ingin menghadirkan kesempatan yang berbeda dari program akselerator lainnya di Indonesia. Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan menjalin kerja sama dengan Kejora dan Mountain Partners. Program akselerator yang sudah memasuki batch keempat ini diklaim sebagai salah satu program yang dihadirkan secara khusus untuk startup yang ingin meluncurkan produk, didukung kesempatan lebih dari Indosat Ooredoo.

Saat ini Ideabox Alpha sudah menjadi salah satu program akselerator pilihan startup dan telah melahirkan beberapa startup yang memiliki potensi untuk berkembang, di antaranya adalah Pawoon dan Karental.

Perkembangan pesat teknologi dan penetrasi digital telah menghubungkan dunia keuangan dan telekomunikasi menjadi lebih terintegrasi. PermataBank menjalin kemitraan strategis dengan Indosat Ooredoo dalam memperluas kerjasama dan mengoptimalkan berbagai layanan pelanggan dengan solusi bisnis berbasis digital.
Kemitraan ini sejalan dengan misi Indosat Ooredoo, sebagai perusahaan telekomunikasi digital terdepan di Indonesia, yang berkomitmen untuk terus mengembangkan inovasi-inovasi digitalnya melalui pemanfaatan teknologi telekomunikasi terbaru yang memberikan pengalaman digital yang mudah, menyenangkan dan membantu meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat Indonesia.

Indosat GIG menjalin kerjasama dengan Indomaret untuk mendekati konsumen serta mempermudah pendaftaran layanan bagi pelanggan. Dengan demikian, pelanggan GIG dapat memanfaatkan 2.500 i-KIOS Indomaret untuk berlangganan layanan GIG.

Ini adalah bentuk komitmen dari Indosat GIG untuk terus memberikan inovasi baru kepada pasar. Kerja sama ini merupakan terobosan awal yang monumental. Sebab, GIG menjadi provider layanan internet fiber pertama dan satu-satunya yang menjalin kerjasama dengan minimarket seperti Indomaret.

Keberadaan minimarket Indomaret yang tersebar dibanyak kawasan apartemen dan perumahan menjadi alasan GIG untuk memilih i-KIOS Indomaret sebagai digital touch point untuk layanan GIG yang memang menyasar segmen market millennial di apartemen dan perumahan. Sebelumnya Indosat GIG juga telah menjalin kerjasama untuk pembayaran tagihan bulanan GIG di gerai Indomaret.

Indosat Ooredoo memilih Ericsson (NASDAQ: ERIC) Digital Monetization Platform (DMP) untuk mentransformasi sistem pendukung bisnisnya (BSS, Business Support System). Tujuannya untuk memberikan pengalaman digital secara penuh kepada pelanggannya.

Dalam kemitraan ini, Digital Monetization Platform Ericsson akan mendukung perjalanan transformasi digital Indosat Ooredoo dan meningkatkan daya saingnya dengan memberikan penawaran produk dengan personalisasi kepada pelanggannya dan memungkinkan monetisasi layanan 5G, IoT dan digital untuk kedua segmen pelanggan, baik retail maupun bisnis.

Digital Monetization Platform Ericsson menyediakan satu paket solusi lengkap untuk charging, billing, pengelolaan pemesanan dan katalog untuk operator digital. Manajer Katalog akan mengaktifkan layanan Business-to-Consumer dan Business-to-Business Indosat Ooredoo dengan manajemen siklus produk digital.

Penghargaan

Atas beragam usaha dan layanan digital yang dihasilkan Indosat Ooredoo, perusahaan digital terdepan di Indonesia ini meraih Frost & Sullivan Best Practice Award sebagai “2020 Indonesia Digital Services Provider of the Year”. Indosat Ooredoo merupakan satu dari 17 perusahaan di Asia Pasifik yang dinilai mencapai terobosan inovatif dan terus menunjukkan keunggulan.

Sebelumnya, Indosat Ooredoo juga meraih Frost & Sullivan Indonesia Excellent Award 2020 untuk Customer Experience di 2 kategori “In Store Experience dan Contact Center Experience”.

Hal ini merupakan wujud dari komitmen Indosat Ooredoo untuk selalu memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan dalam menggunakan layanan digital. Penghargaan ini juga sejalan dengan visi Indosat Ooredoo untuk menjadi perusahaan digital telekomunikasi terdepan di Indonesia. (Mangasi Butarbutar)