# Tags
#Bisnis

Perluas Pusat Layanan 3Kiosk di Sumatera, Tri Berdayakan UMKM Lokal dengan Program Kemitraan

KampusMedan – Medan, – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri merangkul pelaku Usaha Mikro Usaha Kecil dan Menengah (UMKM) di wilayah Sumatera Bagian Utara dan Sumatera Bagian Selatan, untuk memperluas pusat layanan pelanggannya, Aktivitas yang bertujuan untuk meningkatkan jangkauan dan kualitas pelayanan kepada pelanggan Tri ini berlangsung sepanjang bulan Januari hingga Maret 2024.

Ritesh Kumar Singh, Director & Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo Hutchison mengatakan, 3Kiosk merupakan pusat layanan Tri di berbagai daerah terpencil (rural) yang diinisiasi sejak akhir tahun 2022. “Saat ini, di Sumatera terdapat 65 3Kiosk yang beroperasi untuk semakin mendekatkan layanan Tri kepada pelanggan di kawasan perdesaan. Ke depannya, kami secara konsisten mengembangkan pusat layanan 3Kiosk melalui program kemitraan bersama para pengusaha lokal”,ujarnya.

Untuk menjangkau para pelaku UMKM di berbagai daerah, Tri akan memberikan pembekalan melalui webinar kepada calon mitra UMKM terkait konsep kerja sama 3Kiosk, kesempatan memenangkan pasar serta potensi keuntungan bisnis yang dapat diperoleh. Selain itu, dalam webinar tersebut Tri juga akan menghadirkan narasumber untuk berbagi kisah inspiratif mengenai program kemitraan ini. Kemitraan 3Kiosk ini menawarkan kesempatan untuk mendapatkan pelbagai keuntungan mulai dari diskon khusus bagi pendaftar pertama, skema insentif, hingga subsidi Sumber Daya Manusia (SDM). Pendaftaran UMKM akan dilakukan di sejumlah kota dan kabupaten di Sumatera Utara dan Sumatera Selatan seperti Deli Serdang, Kisaran, Siantar, Sidempuan, Dumai, dan Kayu Agung.

Sejak Januari 2024, program ini telah disosialisasikan melalui platform digital Tri mulai dari akun Facebook, Instagram, website, dan WhatsApp chatbot agent 24 jam. Tidak hanya itu, Tri juga akan berkolaborasi dengan kelompok UMKM setempat seperti ikatan pengusaha lokal, komunitas waralaba, dan kegiatan unit bisnis pemerintah daerah. Adapun layanan yang tersedia dari 3Kiosk mencakup Layanan untuk Retailer yaitu penjualan kartu SIM perdana, voucher paket data, saldo 3Sakti, hingga pendaftaran retailer. Selain itu ada pula Layanan untuk Konsumen, yang memberikan pelayanan mulai dari registrasi dan aktivasi kartu SIM prabayar, penggantian kartu SIM karena hilang/rusak, upgrade kartu SIM 4G, hingga penanganan sejumlah keluhan pelanggan lainnya.

“Pusat layanan 3Kiosk tidak hanya akan memperluas jalur distribusi dan pelayanan Tri, namun juga untuk mendorong kemajuan perekonomian dan pembangunan masyarakat setempat khususnya pelaku UMKM. Hal ini sejalan dengan tujuan besar kami dalam menghubungkan dan memberdayakan seluruh masyarakat Indonesia dengan mengakselerasi transformasi digital bangsa,” lanjut Ritesh.

Melayani Hingga Pelosok, Memberdayakan Ekonomi Kerakyatan

Penyediaan 3Kiosk di wilayah Sumatera merupakan bagian penting dari strategi Indosat untuk memperluas jangkauan layanan Tri hingga ke daerah perdesaan. Tubagus Hasan dan Turisno adalah contoh pelaku UMKM yang menjadi mitra Tri dalam menghadirkan layanan digital kelas dunia di wilayah perdesaan.

Tubagus Hasan, pemilik 3Kiosk di Lampung mengatakan, “Awalnya saya fokus menjadi mitra Tri untuk menjalankan 3Kiosk di wilayah Pasir Sakti & Wawaikarya, Lampung Timur. Seiring waktu, kini saya memperluas kemitraan ke beberapa titik strategis dalam wilayah tersebut. Dengan dukungan dan pendampingan dari tim Indosat Ooredoo Hutchison, saya dapat memanfaatkan potensi lokal untuk mendukung pertumbuhan perekonomian di daerah saya. Hal ini kian memacu semangat saya untuk terus mengembangkan bisnis bersama 3Kiosk.”

Sementara itu, Turisno, yang bergabung dengan 3Kiosk sejak Juli 2023, merasa bahwa program ini telah meningkatkan kemampuannya dalam mengelola bisnis melalui berbagai pelatihan yang dia dapatkan. “Saya menyampaikan apresiasi kepada Indosat Ooredoo Hutchison atas pengetahuan yang diberikan kepada kami yang bisnisnya masih berkembang. Saya mendapatkan banyak ilmu dan pengalaman baru melalui program ini yang dapat diterapkan dalam menjalankan bisnis di era digital. Selama menjadi bagian dari 3Kiosk, pemahaman saya terhadap bisnis mengalami perubahan positif lewat bimbingan dan pendidikan yang diberikan oleh Indosat. Program 3Kiosk ini membantu saya dalam pengelolaan bisnis serta keuntungan yang didapat,” pungkas Turisno.(REL/MBB)

Leave a comment