# Tags
#Kampus

Dosen Polmed Bantu Sarana Belajar RA/TK Swasta Mahfozon di Desa Sialang Buah Serdang Bedagai

KampusMedan – Sergai, Politeknik Negeri Medan adalah satu diantara perguruan tinggi negeri yang ada di Kota Medan, yang kampusnya terletak di Jalan Almamater No.1 Kampus USU Medan. Tugas dari perguruan tinggi adalah melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu  Pendidikan, Penelitian dan Pengembangan Ilmu Pengetahuan serta Pengabdian pada Masyarakat.

Misi Politeknik Negeri Medan adalah memajukan pendidikan dan pelatihan untuk menghasilkan tenaga profesional dengan standar nasional dan internasional. Melaksanakan penelitian di bidang ilmu terapan untuk pengembangan aplikasi ilmu pengetahuan teknologi (iptek). Menerapkan iptek untuk memajukan kewirausahaan, meningkatkan kesejahteraan masyarakat Bangsa dan Negara.

Sesuai dengan misi tersebut di atas, untuk penerapan iptek pada masyarakat salah satunya melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Pengabdian pada masyarakat berperan sebagai penghubung antara masyarakat dengan pemerintah. Politeknik Negeri Medan dalam malaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi, mempunyai suatu lembaga yaitu Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarkat (P3M)

Pengabdian Kemitraan Masyarakat (PKM) adalah program pengabdian kepada masyarakat, yang ditujukan untuk membantu masyarakat yang sangat membutuhkan. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ditujukan untuk problem solving komprehensif dan bermakna, tuntas dan berkelanjutan.

Tim Dosen Politeknik Negeri Medan (Polmed) mela­kukan ke­giatan Pengabdian Masyarakat di Desa Pekan Sialang Buah Kecamatan Teluk Mengkudu Serdang Bedagai Sumatera Utara. Lokasi PKM yang diakukan oleh Tim Dosen Politeknik Negeri Medan (Polmed) kali ini adalah Desa Pekan Sialang Buah Kecamatan Teluk Mengkudu Serdang Bedagai Sumatera Utara, yang jaraknya lebih kurang 63,8 Km dari Kota Medan. Mitra pada kegiatan PKM ini yaitu RA/TK Yayasan Mahfuzon.

Masyarakat Desa Pekan Sialang Buah  mayoritas beragama Islam. Yayasan ini mengelola 4 pendidikan  yaitu Raudathul Athfalh/TK Swasta Mahfuzon   (RA/TK Swasta), MDTA,  Rumah Qur’an  dan TBM Ruang Baca Anak Pesisir.

Raudathul Athfalh/TK Swasta Mahfuzon (RA/TK Swasta), adalah satu diantara yang dikelola oleh Yayasan Mahfuzon. Jumlah muridnya laki-laki 20 orang dan murid perempuan 22 orang. Jumlah guru 4 orang yaitu guru perempuan semua, dan nama  kepala Sekolahnya Nuraisyah.

Kegiatan ini berawal dari survei yang dilakukan tim dosen (Tim Pengabdian Kemitraan Masyarakat ) di Desa Pekan Sialang Buah, dan berdialog dengan  Kepala RA/TK Swasta Mahfozon yaitu Nuraisyah. Nuraisyah mengatakan. RA/TK Swasta Mahfozon ada masalah yang cukup penting yang belum dapat mereka atasi pada madrasah, yaitu sarana belajar seperti meja dan kursi banyak yang rusak tidak bisa dipakai lagi, karena berlubang dan pada patah, sehingga murid belajar di lantai.

Kepala Sekolah Nuraisyah meminta murid-muridnya untuk menjaga sarana belajar berupa meja dan kursi bantuan Tim PKM Polmed

Menyahuti masalah tersebut, maka Tim Dosen Polmed melaksanaan pengabdian berbentuk pengadaan sarana belajar, yaitu meja dan kursi belajar, Pelaksanaannya sesuai dengan permasalahan yang ditemukan dan solusi yang ditawarkan. Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarkat (PKM)  ini sudah dilaksanakan selama 12 minggu, dan penyerahan hasilnya dilaksanakan pada hari Sabtu (2/9/2023) .

Drs. Indra Fauzi, M.T selaku ketua pelaksana Pengabdian Kemitraan kepada Masyarakat (PKM) dibantu anggota Drs. Nursuar, ST.M.Kom, Drs. Infarizal, M.T dan Drs. Bintarto  Purwo  Seputro, ST. M.T , dalam acara serah terima hasil pengabdian berharap apa yang telah disumbangkan oleh Politeknik Negeri Medan dapat bermanfaat bagi masyarakat, terutama murid-murid dari RA/TK Swasta Mahfozon.

Nuraisyah selaku Kepala Sekolah Raudathul Athfalh/TK Swasta Mahfuzon (RA/TK Swasta), mengucapkan banyak terima kasih kepada Politeknik Negeri Medan (Polmed), yang telah memberikan sumbangan sarana belajar yaitu meja dan kursi, yang selama ini murid- murid belajar duduk di lantai sekarang sudah menikmati belajar duduk di kursi dan menulis di atas meja. (REL/MBB)