# Tags
#Medan

Manajemen OCBC Singapura dan Medan Kunjungi Perkumpulan Teochew Bersatu Medan-Sumut

KampusMedan – Medan,  Pengurus beserta Anggota Perkumpulan Teochew Bersatu Medan – Sumut menyambut hangat kunjungan silaturahmi perwakilan managemen OCBC Singapore dan OCBC Medan, 7 Juni 2024, di Sekretariat Perkumpulan Teochew Bersatu Medan, Jalan Gandhi.

Ketua Pengurus Yayasan Teochew Sumut, Hasan Basry Halim, didampingi Dr Agus Susanto Tan (Ketua Perkumpulan Teochew Bersatu Medan), dan Jacob Lie (Sekretaris) menerima langsung kedatangan rombongan OCBC yang dipimpin Mr Hari Purwanto Chua (Executive Director OCBC Singapore), Lee Ee Seng (Director Global Trade Finance), Elly (Enterprise Banking Relationship Manager), Cherly Natalie (Commercial Banking Relationship Manager), Lisa (Commercial Banking Cluster Head) dan Jane Indriany Atten (Enterprise Banking Business Head).

Dalam kesempatan itu, kedua belah pihak membahas berbagai topik pembahasan, mulai dari Culture Teochew, Kegiatan di PTB Medan hingga Business Sharing.

Dr Agus Susanto Tan selaku Ketua Perkumpulan Teochew Bersatu Medan, mengucapkan terimakasih atas kunjungan silaturahmi managemen OCBC Singapore dan OCBC Medan. “Kunjungan ini sebagai bentuk mempererat tali silaturahmi antara Perkumpulan Teochew Medan – Sumut dengan pihak OCBC,” ungkap Dr Agus Susanto Tan.

Menurut Dr Agus Susanto Tan, banyak hal yang dibahas dan diskusikan dalam pertemuan tersebut. “Mulai dari topik Culture Teochew, kegiatan di PTB Medan maupun Business Sharing. Ini merupakan peluang baik bagi kami (Perkumpulan Teochew Bersatu) untuk memperluas kerjasama dengan berbagai pihak sekaligus mengenalkan organisasi Perkumpulan Teochew,” bebernya.

Ia berharap, ke depannya ada terjalin kerjasama yang intens antara Perkumpulan Teochew dan OCBC, di bidang kemanusiaan dan sosial. (REL/MBB)