# Tags
#Kampus

Dosen FE UNPRI Berikan Pelatihan Ekonomi Digital kepada Siswa SMA Karya Utama Marindal

KampusMedan – Medan, Sejumlah dosen Fakultas Ekonomi Universitas Prima Indoensia (FE UNPRI) Medan, menggelar Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) di SMA Karya Utama Marindal Kecamatan Patumbak Kabupaten Deli Serdang, Senin (20/5/2024).

Dosen FE UNPRI tersebut terbagi dalam tiga kelompok. Kelompok I menyampaikan topik “Kecakapan Literasi Keuangan Sebagai Upaya Pembentukan Karakter Cerdas Mengelola Keuangan Pada Siswa SMA Karya Utama”, yang terdiri dari Agustina S.Ak, MAk,BKP (ketua), dibantu beberapa anggota seperti Ninta Katharina SE,MSi; Khana Saputri,SM,MM; Afriza Anir,SE,MSi dan Muhammad Agung Anggoro,SE,MSc.

Kemudian Kelompok II menyampaikan topik “Pendampingan Pembuatan Istagram Bisnis Dalam Menumbuhkan Minat Kewirausahaan Bagi Siswa/i SMA Karya Utama”, dimana Rahmat Alamsyah Harahap SP,MM selaku ketua, dibantu anggota seperti Mangasi Butarbutar, SE,MM; Dede Ansyari Guci,MSc,PhD; Jamaluddin SE,MSi, MM; serta Drs.Jarungjung Hutagaol, MMA,MM, CDMP dan Herlina Novita,SE,MSi.

Sementara Kelompok III dengan topik “Pelatihan Untuk Meningkatkan Pendapatan Siswa SMA Karya Utama dengan Mengimplementasikan Ekonomi Digital yang Kreatif dan Inovatif”, dimana Esther Praja Anggriany Panggabean SE,MSi selaku ketua, dan beberapa anggota seperti Winda Sri Astuti Doloksaribu SE,MSi; Maisara Batubara,SE, MSi; Lidya Natalia Pasaribu, SAk, MM; Mas Intan Purba, SSiMSi.

Acara yang dipandu oleh Dede Ansyari Guci MSc,PhD tersebut dimulai dengan kata sambutan Kepala Sekolah SMA Karya Utama, Anggiat Sahat Siringoringo SE,Ak, dilanjutkan sambutan dan ucapan terimakasih dari Dosen FE UNPRI yang diwakili Mangasi Butarbutar SE,MM dilanjutkan dengan doa.

Pemateri pertama, tampil Esther Praja Anggriany Panggabean SE,MSi, menyampaikan materi ekonomi digital. Dengan gayanya yang kocak dan khas disertai bahasa yang mudah dimengerti para siswa, Esther menjelaskan perkembangan ekonomi digital sekarang ini yang begitu cepat berkembang berkat dukungan teknologi yang semakin canggih.

Ester mencontohkan sejumlah remaja putra dan putri yang sukses berbisnis  meski masih duduk di Bangka SMA, karena menggunakan market place Shopee menjadi toko onlinenya. “Mulai saja apa ide bisnis kalian, buka toko online di Shopee, bisnisnya konsisten, maka hasil akan datang. Tidak ada proses menghianati hasil”,tegasnya.

Usai Ester menyampaikan paparannya, kemudian masuk sesi praktek membuka toko online di Shopee, yang dipandu  oleh Herlina Novita SE,MSi, kemudian dilanjutkan dengan penyampaian tutorial buka toko online di Shopee oleh Muhammad  Agung Anggoro SE,MSc. Untuk lebih mudah ditangkap para siswa, mereka dibagi kelompok, dimana satu dosen FE UNPRI diminta menjadi instruktur/tentor per kelompok siswa tersebut.

Di sesi ini, siswa/i sangat antusias belajar membuka toko online di Shopee, apalagi dibantu oleh tentor dari Dosen FE UNPRI. Masing-masing kelompok mempraktekkan pembukaan toko online tersebut, sesuai langkah-langkah yang disampaikan oleh Muhammad Agung Anggoro SE,MSc.

Sebelum pelatihan diakhiri, pada sesi terakhir dari pengabdian masyarakat tersebut digelar games edukatif, dipandu oleh Agustina SAk,MAK,BKP. Selain kepada siswa, games ini juga diberikan kepada guru-guru SMA Karya Utama, sehingga acara semakin seru dan meriah, apalagi diberikan hadiah kepada para peserta yang mengikuti games tersebut.

Kepala Sekolah SMA Karya Utama, Anggiat Sahat Siringoringo SE,Ak, menyampaikan terimakasih atas kehadiran Dosen FE UNPRI melakukan pengabdian di sekolah mereka, sehingga siswanya memperoleh ilmu dan pengalaman baru di bidang ekonomi digital.

Acara diakhiri dengan pemberian plakat dari Dosen FE UNPRI yang diwakili Winda Sri Astuti Dolok Saribu,SE,MSi kepada Kepala Sekolah Anggiat Sahat Siringoringo SE,AK, dilanjutkan dengan foto bersama. (RED/MBB)