Dandim 0201/Medan Sambut Kunjungan Institut Bisnis IT&B
KampusMedan – Medan, Dandim 0201/Medan Kolonel Inf. Ferry Muzawwad, S.IP., M.Si, menyambut dan menerima kunjungan dari Managing Director Institut Bisnis IT&B, Assoc Prof Dr. Agus Susanto Tan dan Wakil Rektor III Institut Bisnis IT&B, Ir. Albert Masli, S.E., S.P., M.M., M.Pd di Kodim 0201/Medan, Sumatera Utara, Rabu (21/08/2024).
Tujuan audiensi tersebut adalah untuk menjalin silahturahmi dan melakukan diskusi mengenai kebangsaan, serta mengundang kesediaan Dandim 0201/Medan, Kolonel Inf. Ferry Muzawwad, S.IP., M.Si untuk menjadi narasumber dan menghadiri kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PPKMB) Institut Bisnis IT&B.
Managing Director Institut Bisnis IT&B, Assoc Prof Dr. Agus Susanto Tan, mengatakan bahwa Institut Bisnis IT&B siap berkolaborasi dengan Kodim 0201/Medan, untuk memberikan beasiswa kepada abdi negara dan melaksanakan berbagai program pengabdian masyarakat di Kota Medan.
“Suatu kehormatan bagi Institut Bisnis IT&B dapat berkolaborasi dengan keluarga besar Kodim 0201/Medan, dalam mempersiapkan SDM yang nasionalis di Kota Medan”, ujar Assoc Prof Dr. Agus Susanto Tan.
Dandim 0201/Medan, Kolonel Inf. Ferry Muzawwad, S.IP., M.Si. mengatakan, bahwa pihaknya siap berkolaborasi dengan Institut Bisnis IT&B dalam mendidik generasi muda penerus bangsa Indonesia.
“Pendidikan karakter, wawasan kebangsaan, dan pendidikan bela negara sangat penting untuk disosialisasikan dan diaplikasikan oleh mahasiswa/i yang kelak akan menjadi generasi penerus”, sebut Kolonel Inf. Ferry Muzawwad, S.IP., M.Si.
Wakil Rektor III Institut Bisnis IT&B, Ir. Albert Masli, S.E., S.P., M.M., M.Pd, menyampaikan rencana pelaksanaan PPKMB Institut Bisnis IT&B pada tahun ini akan dilaksanakan satu hari di kampus, dan akan dilanjutkan kegiatan outbound training yang dilaksanakan di Batalyon Komando 469 Kopasgat.
“Institut Bisnis IT&B akan terus bersinergi dengan berbagai instansi dan melibatkan alumni dalam melaksanakan berbagai program guna memberikan bekal bagi mahasiswa/i kami. Kami atas nama Institut Bisnis IT&B mengucapkan terima kasih kepada Dandim 0201/Medan yang telah bersedia mendukung program kami”, ujar Ir. Albert Masli, S.E., S.P., M.M., M.Pd.
Pada pertemuan tersebut, Dandim 0201/Medan juga menyampaikan, pihaknya akan mengunjungi Institut Bisnis IT&B pada kegiatan PKKMB Institut Bisnis IT&B, dan bersedia menjadi narasumber untuk memberikan Kuliah Umum kepada mahasiswa/i Institut Bisnis IT&B.(REL/MBB)