Dekan Fakultas Pertanian Paparkan Proposal Beasiswa di BPD-PKS Kemenkeu RI

KampusMedan – Medan, Dekan Fakultas Pertanian Universitas HKBP Nommensen Medan, Dr. Hotden Nainggolan, SP, M.Si bersama dengan Natanael Panjaitan, S.Kom, memaparkan proposal beasiswa dari Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPD-PKS) di hadapan Dewan Juri dari BPD-PKS baru-baru ini di Institut Pertanian (IPB) Bogor.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPD-PKS) Kementerian Keuangan Republik, bertempat di Gedung Gedung Startup Center STP IPB University Jl Taman Kencana Bogor, untuk menyeleksi perguruan tinggi dalam menyelenggarakan pendidikan SDM Sawit.
Dr. Hotden L. Nainggolan, SP, M.Si menuturkan, Selasa (23/4/2025), Fakultas Pertanian melalui Rektor Universitas HKBP Nommensen, mengirimkan Proposal ke Badan Pengelola Perkebunan Kelapa Sawit (BPD-PKS) Kementerian Keuangan Republik Indonesia pada awal Januari 2025.
Dalam keterangannya (23/4/2025), Dekan Fakutas Pertanian Universitas HKBP Nommensen Dr. Hotden L. Nainggolan, SP., M.Si menyampaikan proposal yang dikirimkan ke BPD-PKS pada tahap pertama lolos administrasi, dan dipanggil untuk seleksi tahap berikutnya yaitu seleksi substansi dan kelayakan institusi pada Rabu-Kamis, 16-17 April 2025.
Lebih lanjut Dr. Hotden L. Nainggolan, SP, M.Si menyampaikan, Fakultas Pertanian Universitas HKBP Nommensen merupakan salah satu kampus dari 47 Universitas yang diyatakan lolos mengikuti seleksi substansi. “Proposal ini kita ajukan ke Pemerintah melalui BPD-PKS untuk mendapatkan beasiswa penuh dari Pemerintah untuk 60 orang mahasiswa, untuk dididik menjadi Sumber Daya Manusia (SDM) handal dibidang kelapa sawit” tutur Dr. Hotden L. Nainggolan, SP, M.Si.
Dr. Hotden L. Nainggolan, SP, M.Si menambahkan, pihaknya telah melakukan pemaparan dengan optimal, dan berharap Universitas HKBP Nommensen, Fakultas Pertanian bisa lolos pada tahap akhir ini dan dipercaya pemerintah melalui BPD-PKS, untuk menyalurkan beasiswa ini kepada mahasiswa untuk berkuliah di Universitas HKBP Nommensen”, tambah Dekan Fakultas Pertanian UHN.
Sementara Rektor Universitas HKBP Nommensen Medan Dr. Richard AM Napitupulu, ST., MT, mendukung penuh. “Saya berharap apa yang dilakukan Fakultas Pertanian untuk mendapatkan beasiswa bagi 60 orang mahasiswa dapat membuahkan hasil, dan sekaligus hal ini akan membangkitkan semangat para mahasiswa untuk bersaing lebih maju serta untuk kebaikan Universitas HKBP Nommensen Medan kedepan“, tegas Rektor Universitas HKBP Nommensen Medan.(REL/MBB)