Sambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Yayasan Sosial Lautan Mulia dan Institut Bisnis IT&B Gelar Bakti Sosial
KampusMedan – Medan, Yayasan Sosial Lautan Mulia bersama Institut Bisnis IT&B menggelar kegiatan bakti sosial dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah.Kegiatan ini digelar di Gedung Institut Bisnis IT&B, Jalan Mahoni, Kelurahan Gaharu Medan, Sabtu (30/3/2024).
Managing Director Institut Bisnis IT&B Dr Agus Susanto Tan mengatakan, kegiatan ini rutin dilakukan oleh Yayasan Sosial Lautan Mulia dan Institut Bisnis IT&B untuk membantu masyarakat prasejahtera di Kelurahan Gaharu.”Ini kegiatan rutin yang kami lakukan dan ini merupakan wujud dari pelaksanaan Tridarma Perguruan Tinggi,” ujarnya.
Adapun paket yang diberikan hari ini berjumlah 200 paket sembako di antaranya beras, telur ,mie instan,gula,terigu,minyak goreng dan berbagai bahan pokok lainnya.”Kami berharap kegiatan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat di Kelurahan Gaharu khususnya yang akan merayakan Idul Fitri mudah-mudahan bantuannya bisa bermanfaat,” ujar Dr Agus Susanto Tan.
Sementara itu, Lurah Gaharu Heru Satria Surbakti SH mengatakan, kegiatan ini sangat membantu masyarakat Kelurahan Gaharu.”Kegiatan ini sangat membantu masyarakat Kelurahan Gaharu dan meringankan beban masyarakat menjelang Hari Raya Idul Fitri. Jadi semua bisa merasakan kebahagiaan di hari raya nanti,” katanya.
Heru menuturkan, 200 penerima bantuan tersebut merupakan masyarakat yang kurang mampu yang sudah didata per lingkungan.”Penerima adalah masyarakat kurang mampu yang sudah kita data di beberapa lingkungan yang ada. Semoga bisa bermanfaat dan kami mengucapkan terima kasih kepada Yayasan Sosial Lautan Mulia dan Institut IT&B yang sudah menggelar bakti sosial ini,” pungkasnya.
Penyerahan bantuan secara simbolis dilakukan oleh Managing Director Institut Bisnis IT&B Dr Agus Susanto Tan, Ketua Pengurus Yayasan Sosial Lautan Mulia Tansri Chandra serta Lurah Gaharu Heru Satria.(REL/MBB)