# Tags
#Kampus

Dosen Polmed Gelar PKM Workshop Inspeksi Secara Visual Hasil Pengelasan Berdasarkan Standar TWI di SMKS Dwiwarna Medan

KampusMedan – Medan, Politeknik Negeri Medan (Polmed)  melalui Tim Pengabdian Kemitraan Masyarakat (PKM), menggelar Workshop Inspeksi Secara Visual Hasil Pengelasan Berdasarkan Standar TWI di SMKS Dwiwarna, Jalan Gedung Arca No. 52, Kelurahan Teladan Barat, Kecamatan Medan Kota, Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara,  yang ditujukan kepada guru dan para siswa bertempat  di Aula sekolah SMKS Dwiwarna pada hari Kamis (26/9/2024), mulai jam 08.00 s.d. 16.00 WIB.

Alexander Sebayang, S.T., M.T selaku Ketua Tim Pengabdian Kemitraan Masyarakat (PKM), mengatakan bahwa kegiatan kali ini bertujuan guna membantu para siswa SMKS Dwiwarna Medan, agar dapat menginspeksi dan mengevaluasi hasil pengelasan berdasarkan standar yang berlaku secara internasional, dalam hal ini adalah standar TWI, sehingga dapat menentukan apakah suatu hasil lasan masih dapat diterima atau harus ditolak.

Kegiatan ini menggunakan alat bantu berupa Welding Gauge tipe Cam, Weding Gauge Tipe Hi-Lo, Modul belajar tentang cacat las dan pengukuran cacat las,  selembar kertas kerja untuk ceklist cacat las yang terjadi serta dimensi cacatnya, spesimen hasil lasan, penggaris, kaca pembesar dan lampu senter.Kedua puluh peserta  dibagi menjadi 4 (empat) kelompok dengan 4 (empat) spesimen yang berbeda.

Kegiatan workshop ini disambut baik oleh seluruh siswa dan guru SMKS Dwiwarna Medan. Para siswa dan guru yang terlibat terlihat sangat antusias dan bersemangat dalam melakukan inspeksi pada spesimen hasil lasan hingga selesai.

Praktik penggunaan welding gauge oleh siswa-siswa SMKS Dwiwana Medan

Kegiatan PKM Workshop yang  dilaksanakan oleh dosen Politeknik Negeri Medan ini, berangotakan Syariful Hikmah Sormin, S.T., M.T., Franklin T. H. S.,  S.T., M.T.,  Angggiat S., S.E., Ak., M. Si., dengan dibantu oleh lima orang mahasiswa Jurusan Teknik Mesin Program Studi Teknologi Rekayasa Pengelasan (TRPF), yaitu :Mhd. Syahrul, Ardyansyah,  Calvin Dawolo, Eggi dan Putra Nainggolan.

Pada akhir  acara workshop, dilakukan penyerahan alat pelatihan berupa 1 (satu) welding  gauge tipe Cam, 1 (satu) welding  gauge tipe Hi-Lo serta Modul Workshop sebanyak 20 (dua puluh)  buku kepada Kepala Sekolah SMKS Dwiwana Medan yaitu Bapak Husni A., S.T., serta penyerahan sertifikat kepada peserta workshop.

“Kedepannya mereka dapat disertifikasi juga di ATB maupun di lembaga sertifikasi profesi (LSP) Politeknik Negeri Medan, jika mereka sudah merasa kompeten”, ujar  Ketua Tim PKM Polmed.(REL/MBB)