Dosen Fakultas Ekonomi UNPRI Gelar PKM di Kecamatan Sunggal
KampusMedan – Deli Serdang, Dosen-dosen Fakultas Ekonomi Universitas Prima Indonesia (UNPRI) melaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) di Kantor Camat Sunggal, Kabupaten Deli Serdang. Kegiatan ini diikuti oleh pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di wilayah Kecamatan Sunggal. Fokus dari kegiatan ini adalah memberikan edukasi terkait tiga topik utama, yaitu Pemanfaatan Artificial Intelligence (AI) untuk Desain Kemasan dan Pembuatan Logo, Sosialisasi Perpajakan dan Pelaporan Keuangan bagi UMKM, serta edukasi Pemanfaatan Media Sosial Untuk Pemasaran Produk UMKM Kecamatan Sunggal, Kamis (14/11/2024).
Acara diawali dengan sambutan dari Camat Kecamatan Sunggal, Danang Purnama Yudha, S.STP, M.A.P. Dalam sambutannya, ia menyampaikan apresiasi yang besar kepada Fakultas Ekonomi Universitas Prima Indonesia, atas inisiatif menyelenggarakan kegiatan ini. Danang menyoroti pentingnya kegiatan ini, karena para pelaku UMKM di wilayah Kecamatan Sunggal masih minim pengetahuan tentang pemasaran digital dan pengelolaan usaha yang modern. Ia berharap melalui kegiatan PKM ini, para pelaku UMKM dapat memperoleh pengetahuan dan keterampilan baru yang bermanfaat untuk meningkatkan pendapatan usaha sekaligus mendukung pertumbuhan perekonomian di Kecamatan Sunggal.
Kegiatan ini melibatkan tiga kelompok dosen dari Fakultas Ekonomi Universitas Prima Indonesia. Kelompok pertama dipimpin oleh Dr. William, S.E, M.Si, dengan anggota Agustina, S.Ak, M.Ak, BKP, Khana Saputri, S.M, M.M; Ninta Katharina, S.E, M.Si; Afriza Amir, S.E, M.Si; Deasy Arisandy Aruan, S.E., M.Si; dan Dr. Andre Fitriano, S.T, M.M. Kelompok kedua dipimpin oleh Lidya Natalia Pasaribu, S.Ak, M.M, dengan anggota Winda Sri Astuti Doloksaribu, S.E, M.Si; Mas Intan Purba, S.Si, M.Si; Maisara Batubara, S.E, M.Si; Esther Praja Anggriany Panggabean, S.E, M.Si; dan Kristi Endah Ndilosa Ginting, S.E, M.M. Kelompok ketiga dipimpin oleh Mangasi Butar-Butar, S.E, M.M, dengan anggota Rahmat Alamsyah Harahap, S.P, M.M; Jaka Permana, S.Si, S.Pd, M.Si, M.M; Drs. Jarungjung Hutagaol, M.MA; Jamaluddin, S.E, M.Si; dan Fariza Fitria, S.E, M.M.
Sesi pertama dalam kegiatan ini menghadirkan Agustina, S.Ak, M.Ak, BKP, yang menyampaikan materi Sosialisasi Perpajakan dan Pelaporan Keuangan bagi UMKM. Dalam pemaparannya, ia menjelaskan pengklasifikasian pajak UMKM, pembuatan laporan keuangan sederhana, serta cara menghitung pajak usaha. Materi ini disampaikan dengan sederhana sehingga mudah dipahami peserta. Para pelaku UMKM tampak antusias dan mencatat poin-poin penting yang relevan dengan kebutuhan mereka dalam pengelolaan usaha.
Sesi berikutnya diisi oleh Mas Intan Purba, S.Si, M.Si, yang membawakan materi Pemanfaatan Artificial Intelligence (AI) untuk Desain Kemasan dan Pembuatan Logo. Ia menjelaskan bahwa teknologi AI dapat membantu pelaku UMKM dalam mendesain kemasan produk dan logo usaha secara cepat dan mudah. Selain penjelasan teori, peserta juga diajak untuk melakukan praktik langsung menggunakan aplikasi berbasis AI melalui smartphone masing-masing. Dengan bimbingan dosen yang hadir, peserta yang awalnya kesulitan akhirnya dapat mengoperasikan aplikasi tersebut. Antusiasme peserta terlihat dari keaktifan mereka mencoba fitur-fitur teknologi AI dan menciptakan desain baru untuk produk mereka.
Sesi terakhir disampaikan oleh Rahmat Alamsyah Harahap, S.P, M.M. Rahmat menjelaskan betapa pentingnya pemanfaatan media sosial saat ini dalam mempromosikan prodik ke masyarakat, baik melalui aplikasi Instagram (IG), Face Book (FB) maupun aplikasi Youtube.Menurutnya aplikasi sosmed sangat dasyat saat ini sebagai alat promosi, karena mampu menjangkau masyarakat luas dalam waktu yang singkat.
Setelah sesi materi selesai, kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan plakat kepada Camat Kecamatan Sunggal, Danang Purnama Yudha, S.STP, M.A.P, sebagai bentuk apresiasi atas dukungan dan kerja samanya dalam pelaksanaan kegiatan ini. Acara kemudian ditutup dengan sesi foto bersama antara dosen, peserta, dan panitia untuk mengabadikan momen kebersamaan.
Kegiatan PKM ini diharapkan mampu memberikan manfaat yang signifikan bagi pelaku UMKM di Kecamatan Sunggal, terutama dalam memanfaatkan teknologi modern dan meningkatkan kemampuan pengelolaan bisnis. Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan pula perekonomian di wilayah Kecamatan Sunggal dapat tumbuh lebih baik dan membawa dampak positif bagi masyarakat sekitar.(RED/MBB)