# Tags
#Kampus

Tim PKM Teknik Sipil Polmed Bantu Perbaiki Jalan Usaha Tani Desa Sambirejo Langkat

KampusMedan – Langkat, Tim Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Medan (Polmed), membantu menyelesaikan salah satu permasalahan yang sedang dialami oleh Kelompok Tani Karya Tani II Dusun II A, Desa Sambirejo, Kec. Binjai, Kab. Langkat, Provinsi Sumatera Utara, yaitu melakukan pengerasan jalan. Masa pelaksanaan kegiatan ini Agustus – Oktober 2024.

Menurut Ketua Tim, Tetra Oktaviani, pada lahan pertanian yang dikelola oleh Kelompok Tani Karya Tani II dilewati oleh jalan usaha tani/pertanian. Jalan usaha tani tersebut masih berupa jalan tanah dan kurang mendukung kenyamanan dan kelancaran berlalu lintas, apalagi dalam kondisi hujan, jalan tersebut menjadi berlumpur sehingga menyulitkan bagi petani maupun masyarakat melaksanakan kegiatan berlalu lintas.

“Solusi yang ditawarkan tim pelaksana adalah perbaikan jalan usaha tani tersebut dengan perkerasan jalan sirtu,” katanya  didampingi Anggota Tim Nofriadi, Fadli dan Amrizal, Sabtu (12/10) di Langkat.

Nofriadi menambahkan, pengabdian ini juga melibatkan 5 mahasiswa Jurusan Teknik Sipil – Polmed, yaitu Selsilia Roulina Gultom, Pandi Rizki Pratama, Dia Alysa Viantika,  Mhd.Nur Gemilang dan Haviza Anggraini. Keterlibatan mahasiswa ini terutama dalam pengawasan pelaksanaan, sekaligus juga menambah pengalaman belajar baru bagi mahasiswa.

Kegiatan pengabdian berupa perbaikan jalan usaha tani ini dilaksanakan  secara gotong royong oleh kelompok tani. Perbaikan jalan usaha tani yang didanai DIPA Polmed 2024 ini, diharapkan dapat meningkatkan fungsi jalan sehingga dapat memberikan kenyamanan dan kelancaran berlalu lintas kepada petani yang menggunakannya.

Dalam acara serah terima dengan perangkat desa Tetra mengatakan, setelah melaksanakan perbaikan jalan usaha tani ini, maka sarana tersebut menjadi milik masyarakat setempat, dan diharapkan bisa menyediakan akses jalan yang memadai sebagai akses transportasi pada kawasan pertanian untuk memperlancar mobilitas alat mesin pertanian, sarana produksi dan mengangkut hasil produk pertanian dari dan ke lahan pertanian.

“Agar terus memberi manfaat kepada masyarakat, kami mengharapkan agar jalan ini dirawat dan dijaga. Mudah-mudahan pengabdian tim kami ini bisa berlanjut di tahun berikutnya”, tambahnya.(REL/MBB)